Home > Budaya

Mitos dan Asal Usul Beringin Kembar di Alun-Alun Yogyakarta

Siapa yang hendak berbuat jahat kepada Keraton Yogyakarta akan kehilangan kesaktian usai melewati beringin kembar.

Beringin kembar di Alun-Alun Yogyakarta.
Beringin kembar di Alun-Alun Yogyakarta.

Lapangan Latihan Prajurit Keraton

Alun-Alun Utara yang membentang seluas 300 x 300 meter persegi dahulu dijadikan sebagai tempat latihan ketangkasan prajurit keraton, sekaligus tempat pemeriksaan pasukan menjelang upacara Garebeg. Prajurit berlatih ketangkasan berkuda atau setonan, hingga latihan memanah sambil bersila atau manahan. Tak hanya itu, Alun-Alun Kidul juga sempat menjadi tempat rampogan macan alias tradisi menombak harimau beramai-ramai.

Prajurit juga diminta untuk berlatih berkonsentrasi dengan cara berjalan lurus di antara beringin kembar. Tradisi yang disebut "masangin" itu kemudian coba dilakukan banyak warga, termasuk wisatawan sehingga dua beringin kembar tersebut semakin populer.

BACA JUGA: Sebelum Pakai Peci, Orang Betawi Pakai Blankon Seperti Orang Jawa

.

Kepopuleran masangin itu dalam upacara Keraton Yoga dilakukan setelah "topo bisu" alias bertapa tanpa berucap yang digelar setiap malam 1 Suro atau 1 Muharram dalam kalender Hijriyah. Ritual tersebut digelar untuk ngalap berkah serta memohon keselamatan untuk keraton dan rakyatnya.

Karena itu, mitos yang berkembang di masyarakat lokal adalah siapa yang bisa melewati sela-sela dua beringin kembar tersebut dengan mata tertutup, akan terkabul hajatnya. Hasilnya, seperti kita ketahui, hingga sekarang banyak orang penasaran membuktikan mitos tersebut.

BACA JUGA: Mengapa tidak Ada Jembatan Penghubung Antara Pulau Jawa dengan Pulau Bali?

.

BACA ARTIKEL MENARIK LAINNYA:
> Savefrom.net: Download Video Youtube Ubah Jadi MP3, Gratis, Gampang, Aman

> Y2Mate: Download Video YouTube Convert Menjadi Lagu (MP3), Aman, Gratis, Gampang

> YTMP3 Converter: Download Lagu MP3 dari YouTube, Aman, Gampang tanpa Instal Aplikasi di HP, Gratis

> FreeMP3Downloads: Gratis Download Lagu MP3 dan MP4, Cukup Ketik Judul Lalu Save di HP

> Humor Cak Nun: Soal Rokok Muhammadiyah Terbelah Jadi Dua Mahzab

> Humor Ramadhan: Puasa Ikut NU yang Belakangan, Lebaran Ikut Muhammadiyah yang Duluan

> Muhammadiyah Tarawih 11 Rakaat, Pakai Formasi 4-4-3 atau 2-2-2-2-2-1?

> Download Lagu MP3 Gratis dari YouTube Pakai MP3 Juice Lalu Simpan di HP: Cepat dan Mudah

.

Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.

× Image