Home > Hikmah

Cerita UAH Mencium Harumnya Makam Mbah Moen yang Jasadnya Tetapi Utuh Setelah 4 Tahun Dimakamkan

Jasad Mbah Moen dikabarkan masih utuh setelah empat tahun meninggal dunia.

Ustadz Adi Hidayat (UAH). UAH menceritakan mencium wangi harum saat berziarah ke makam Mbah Moen di Pemakaman Ma'la, Mekkah.
Ustadz Adi Hidayat (UAH). UAH menceritakan mencium wangi harum saat berziarah ke makam Mbah Moen di Pemakaman Ma'la, Mekkah.

WANGI DARI MAKAM MBAH MOEN

Usai berdoa, UAH mencium bau harum di sekitarnya yang diyakini berasal dari makam Mbah Moen. "Setelah selesai itu tercium bau harum. Yang saya dapat wangi," ucap ulama Muhammadiyah tersebut.

"Saya sampai bertanya kepada teman, antum pakai parfum apa, dijawab gak ada. Wangi makamnya (Mbah Moen)."

BACA JUGA: 5 Keutamaan dan Manfaat Membaca Surah Al Baqarah Ayat 255 (Ayat Kursi)

UAH mengaku saat itu berziarah di waktu yang dilarang untuk berkunjung. Karena menurut UAH, waktu untuk berkunjung di Pemakaman Ma'la adalah ba'da Shalat Shubuh dan ba'da Sholat Ashar. Karena itu menurut UAH tidak mungkin kalau ada yang memberikan minyak wangi ke makam Mbah Moen di waktu itu.

"Ndak mungkin (kalau ngasih minyak wangi), walaupun ada tuh kena panas selesai (hilang) gitu. Ini waktunya datang ke situ ditolak atau bukan waktu kunjungan," ucap UAH.

Siapa Mbah Moen sebenarnya...

× Image