Jejak Sejarah Pasukan NICA di Pasar Senen
Pasar Atom, yang mirip dengan komplek pedagang kaki lima, pembelinya juga kelompok-kelompok yang punya hubungan dekat dengan NICA. Mereka tidak berani membeli barang di pasar-pasar yang berada di kampung-kampung. Maklum waktu itu, kalau ada tentara NICA atau mereka yang bersimpati masuk kampung, pulang bisa ‘tinggal nama’.
Tentara NICA sendiri kala itu sering menembak mati penduduk yang dicurigai, seperti layaknya pasukan AS dan sekutu di Irak. Seperti diceritakan Ali Shatri (86 tahun), saat berdagang di Pasar Atom ia membeli barang loakan dari Pasar Asem Reges (Sawah Besar), Jakarta Barat. Umumnya merupakan barang ‘gedoran’. Setelah proklamasi kemerdekaan banyak warga Belanda yang kediamannya digedor penduduk, hingga dinamakan pula ‘zaman gedor-gedoran’.
BACA JUGA: Download Lagu (MP3) dari YouTube Pakai YouTube Music Premium: Resmi, Legal, Cepat, dan Mudah
Tapi, pada tahun 1947, ketika NICA sudah berkuasa di Jakarta, termasuk menangkap Wali Kota Soewiryo, Pasar Atom pun digusur. Para pedagang tidak boleh lagi berjualan dan tenda-tenda dagangannya dibongkar. Beberapa di antaranya ditampung di bagian belakang Pasar Baru.
Sejumlah pedagang menceritakan, kala itu dia menjual rokok buatan Inggris yang banyak didapat dari pasukan Inggris, seperti Player, Capstan, dan Lion. Rokok-rokok buatan Inggris itu dikemas dalam kaleng berisi 50 batang, dan 10 batang yang terbungkus dalam semacam kardus.
BACA JUGA: Download Video YouTube Ubah Jadi Lagu (MP3) Pakai YTMP3: Mudah dan Gratis Download Sepuasnya