Home > Sejarah

Pak AR Ingin Daftar Jadi Mahasiswa Malah Diminta Jadi Dosen Agama Islam

Pak AR menyesal karena tidak memiliki gelar akademik, tetapi malah dilamar menjadi dosen.

Tak lama setelah hasil tes masuk Perguruan Tinggi keluar, Pak AR mengaku mendapatkan surat panggilan dari Rektor Unisula. Dia pun mengaku was-was untuk menghadap, khawatir telah melakukan kesalahan. Tapi karena merasa tak pernah berbuat pelanggaran, dirinya pun datang menghadap.

Setelah bertemu, Rektor menanyakan apa benar Pak AR yang saat itu adalah Ketua Umum PP Muhammadiyah itu mendafar jadi mahasiswa Unisula. “Benar. Saya memang ingin kuliah, pak rektor,” jawab Pak AR.

BACA JUGA: Gus Baha: Yang Mengharamkan Sebut Rokok Itu Kencingnya Setan

Mendengar jawaban Pak AR, Rektor justru memberi jawaban mengejutkan kepadanya. Rektor malah meminta Pak AR menjadi dosen mata kuliah Agama Islam.

Rektor bahkan mengatakan telah mengadakan rapat dengan jajaran dosen untuk keputusan ini. Pak AR pada awalnya menolak, tapi setelah mendengar keterangan itu, beliau sadar ia tidak mungkin menghindari amanah tersebut.

BACA JUGA: Humor Gus Dur: Penggali Kubur Semangat Injak-Injak Kuburan Orang Kaya karena Dendam Pernah Disakiti

“Pak Rektor, saya ingin kuliah, bukan jadi dosen,” tolak pak AR

“Ya saya tahu, tapi Unisula ingin Pak AR jadi dosen di sini,” kata Pak AR menirukan jawaban sang rektor sembari tertawa.

“Begitulah nasibku anak-anak. Ingin kuliah malah diminta jadi dosen. Akhirnya saya tidak jadi kuliah dan nasibnya seperti ini. Tidak punya gelar,” katanya sambil tertawa yang spontan diikuti oleh gelak tawa para jamaah tarawih yang terpingkal pingkal mendengar penuturannya.

BACA JUGA: Asal Usul Nama-Nama Tempat di Jakarta: Dari Ancol Sampai Kampung Ambon

Selama menjadi dosen di Unisula, kabarnya ruang kuliah Pak AR juga selalu penuh oleh mahasiswa. Karena di antara mereka banyak yang tidak sedang mengambil mata kuliah agama Islam, namun menyempatkan diri ikut bergabung menyimak kuliah dari Pak AR.

BACA JUGA ARTIKEL MENARIK LAINNYA:
>
Tobatnya Nyai Dasimah: Berhenti Jadi Simpanan Pejabat karena Takut Hukum Nikah Beda Agama

> Humor Gus Dur: Jakarta Kena Wabah DBD karena Larang Becak, Soalnya Nyamuk Sini Cuma Takut Tiga Roda

> Humor NU: Orang Muhammadiyah Ikut Tahlilan Tapi Gak Bawa Pulang Berkat, Diledek Makan di Tempat Saja

> Humor: Gus Dur-Megawati Pasangan Ideal, Presidennya tak Bisa Melihat, Wapresnya tidak Bisa Ngomong

> Apakah Mencicipi Makanan Membatalkan Puasa?

> Karena Kurang Biaya, Pemerintah Hindia Belanda Batalkan Rencana Pemindahan Ibu Kota

> Siapa Sebenarnya Siti Latifah Herawati Diah, Sampai-Sampai Sosoknya Jadi Google Doodle

> Gus Baha: Rokok Haram, Tapi...

> Haramkan Bekerja di Perusahaan Rokok, Ustadz Khalid: Sampai Kapan Anda Mau Makan yang Haram

TONTON VIDEO PILIHAN UNTUK ANDA:

.

.

CEK DAN SIMPAN JADWAL PUASA RAMADHAN DARI KURUSETRA:

Jadwal Imsak dan Sholat Lima Waktu Ramadhan 2022. Foto: Kurusetra
Jadwal Imsak dan Sholat Lima Waktu Ramadhan 2022. Foto: Kurusetra

.

Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.

× Image