Home > Sejarah

Rumah Tempat Soekarno-Hatta Bacakan Teks Proklamasi Ternyata Sudah Rata dengan Tanah

Bung Karno perintahkan rumah di Jalan Pegangsaan Timur No 56 itu dibongkar.

Rumah tempat Soekarno-Hatta bacakan teks proklamasi di Jalan Proklamasi No 56.
Rumah tempat Soekarno-Hatta bacakan teks proklamasi di Jalan Proklamasi No 56.

Alasan Soekarno Bongkar Rumah di Pegangsaan Timur

Mengapa Presiden Soekarno membongkar gedung yang amat bersejarah bagi bangsa Indonesia itu? Hal ini pernah ditanyakan oleh salah seorang penulis biografi Bung Karno yang berjudul Putera Fajar, yakni Solichin Salam.

Bung Karno lalu menjawab, ”Saya lebih mengutamakan tempatnya dan bukan gedungnya. Sebab, saya taksir gedung Pegangsaan Timur (kini Jl Proklamasi) 56 itu paling lama hanya tahan 100 tahun, mungkin tidak sampai. Itu sebabnya saya suruh bongkar.”

BACA JUGA: Sate Ayam Rayakan Kemerdekaan, Mobil Limosin Rampasan untuk Kendaraan Kepresidenan

.

Menurut keterangan dari Yayasan Bung Karno, presiden pertama RI itu ingin memindahkan semangat proklamasi kemerdekaan di Monas. Peringatan hari ulang tahun kemerdekaan RI agar selanjutnya diadakan di Monas yang monumental itu. Bukan di gedung proklamasi dan juga bukan di Istana. Tugu Monas, menurut Bung Karno, dirancang untuk tahan ribuan tahun seperti juga piramid di Mesir.

Ketika Bung Karno hendak membongkar kediaman yang memiliki pekarangan luas itu, banyak pihak yang menyarankan agar dijadikan sebagai museum. Banyak peristiwa penting terjadi di gedung ini, sejak saat-saat menjelang proklamasi, saat proklamasi, hingga sebelum pembongkaran 1961.

BACA JUGA: Belanda Akhirnya Akui Indonesia Merdeka 17 Agustus 1945, Akankah Minta Maaf?

Di rumah tersebut Presiden Soekarno melantik kabinet pertama RI...

× Image