Home > News

Download Lagu Legal dan Aman Pakai YouTube Music Premium, Gratis Dibayarin YouTube

Download lagu bisa dilakukan dari YouTube dengan gratis satu bulan selama uji coba.
Mendownload lagu dari YouTube menggunakan YouTube Music Premium dijamin aman.
Mendownload lagu dari YouTube menggunakan YouTube Music Premium dijamin aman.

KURUSETRA -- Salam Sedulur.. Ada banyak cara mendownload lagu dari YouTube. Mulai dari mengakses situs tertentu, hingga lewat aplikasi yang menyediakan fitur mendownload lagu secara gratis. Sayangnya, Sedulur wajib waspada karena tidak semua situs atau aplikasi tersebut legal sehingga berpotensi melanggar hak cipta. Solusinya Sedulur bisa mendownload lagu dari YouTube menggunakan YouTube Music Premium yang dijamin legal, aman, dan gratis.

Beneran deh, gratis! Sedulur bisa mencoba selama satu bulan YouTube Music Premium dibayarin YouTube. Selama tiga puluh hari, Sedulur bisa mencoba memakai YouTube Music Premium untuk mendownload lagu sepuasnya dari YouTube.

BACA JUGA: Download Lagu Tanpa Aplikasi dengan FreeMP3Downloads, Coba Sekali Dijamin Ketagihan

Dengan begitu, Sedulur akan bebas dari pelanggaran hak cipta. Bahkan lagu yang sudah didownload secara legal bisa menjadi koleksi pribadi.

Namun setelah masa uji coba selama 30 hari selesai, Sedulur diminta untuk berlangganan YouTube Music Premium agar tetap bisa mendownload lagu dari YouTube. Tapi tenang, harga langganannya pun bisa dibilang ramah di kantong, yakni Rp 49.000 per bulan.

BACA JUGA: Download Video TikTok Sekali Klik Jadi, Pakai SssTikTok: No Watermark

Cara memakai YouTube Music Premium...

× Image