Home > News

Mau Diboikot dan Diharamkan, Nasi Padang Ternyata Jadi Favorit Anggota BTS, SNSD, dan Maher Zain

Ketika di Indonesia, artis K-Pop meminta Nasi Padang masuk menu makanan mereka.
J-Hope BTS. Anggota BTS, J-Hope memproklamirkan diri sebagai pecinta Nasi Padang. Ia bahkan rela menahan rasa pedas demi merasakan nikmatnya Nasi Padang lauk rendang.
J-Hope BTS. Anggota BTS, J-Hope memproklamirkan diri sebagai pecinta Nasi Padang. Ia bahkan rela menahan rasa pedas demi merasakan nikmatnya Nasi Padang lauk rendang.

KURUSETRA -- Salam Sedulur... Kepopuleran Nasi Padang rupanya sudah membuat banyak orang asing kepincut. Rasa memang tidak pernah bohong, sehingga sejumlah artis dunia yang pernah mencoba mengaku langsung jatuh cinta dan tergila-gila dengan Nasi Padang.

BACA JUGA: Agnez Mo Bangga Perkenalkan Nasi Padang yang Diharamkan di Grammy Award

Selain penyanyi Indonesia yang sudah go internasional, Agnez Monica yang sukses memperkenalkan Nasi Padang kepada dunia, ada beberapa penyanyi dunia lain yang jatuh cinta pada kuliner Minangkabau ini. Bahkan dalam wawancara bersama penyelenggara Grammy Awards, Recording Academy, Agnez Mo menyebut Nasi Padang masuk daftar makanan wajib sebelum tampil di atas panggung.

1. YoonA SNSD

YoonA SNSD
YoonA SNSD

Nomor satu ada Idol K-Pop sekaligus aktris YoonA dari grup SNSD atau Girls' Generation. Saat menggelar konser di Jakarta pada 2013, YoonA mengajukan permintaan khusus untuk menyediakan Nasi Padang hingga personel SNSD pun ikut tertarik mencoba.

BACA JUGA: Siapa Kakek yang Fotonya Sering Dipajang di Rumah Makan Nasi Padang yang Diharamkan

Gara-gara YoonA, para personel SNSD jatuh cinta dengan rasa Nasi Padang. Mereka pun dikabarkan selalu meminta Nasi Padang sebagai menu makanan ketika berkunjung ke Indonesia.

2. Maher Zain

Maher Zain.
Maher Zain.

Penyanyi religi yang sangat terkenal di Indonesia ini mengaku tergila-gila dengan Nasi Padang. Bahkan, tak seperti orang bule yang makan memakai sendok dan garpu, Maher memakan Nasi Padang menggunakan tangan seperti pribumi.

BACA JUGA: Makan Pakai Tangan atau Pakai Sendok, Ini Alasan Porsi Nasi Padang Lebih Banyak Kalau Dibungkus

Penyanyi asal Swedia keturunan Lebanon ini pun dikabarkan selalu menyantap Nasi Padang jika berkunjung ke Indonesia.

3. J-Hope BTS

J-Hope BTS.
J-Hope BTS.

Salah satu personel idol grup asal Korea Selatan BTS, J-Hope adalah penggemar berat Nasi Padang. J-Hope bahkan mengaku rela menahan pedasnya Nasi Padang karena ketagihan lauk rendang.

BACA JUGA: Perbedaan Nasi Kapau dengan Nasi Padang yang Diboikot dan Diharamkan

4. Audun Kvitland

Audun Kvitland
Audun Kvitland

Youtuber yang namanya meledak di Indonesia setelah menciptakan lagu Nasi Padang pada 2016. Penyanyi asal Norwegia itu langsung terpikat rasa Nasi Padang ketika liburan beberapa pekan di Indonesia.

BACA JUGA: Boikot dan Haramkan Produk Minang, Jadi Teringat Bule Norwegia yang Ciptakan Lagu Nasi Padang

Ia menciptakan lagu Nasi Padang karena sangat terkesan dengan rasa makanan asal Minangkabau tersebut. "Seandainya kamu manusia, saya akan menikahimu," salah satu penggalan lirik di lagunya, menggambarkan betapa cintanya Audun kepada Nasi Padang.

NASI PADANG DIBOIKOT DAN DIHARAMKAN
Polemik pengharaman wayang belum, kini muncul ajakan memboikot produk Minang, dan mengharamkan pembelian Nasi Padang. Cicitan di Twitter itu pun menuai pro dan kontra.

Ajakan untuk memboikot Nasi Padang datang dari akun @K3nshin_KR yang mengajak followernya memboikot produk Minang. Ajakan ini muncul setelah masyarakat di Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) melarang Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menginjakkan kaki di tanah Minang. Pengharaman Menag ke tanah Minangkabau imbas dari ucapan Menag yang menyamakan suara Adzan dengan gonggongan Anjing.

BACA JUGA: Humor Gus Dur: Ditegur Gus Mus karena Dicium Artis Cantik, Dijawab Sampeyan Jangan Pengen

"Woii Nusantara...Boikot produk Minang. Haramkan pembelian nasi Padang," cicit akun @K3nshin_KR, Kamis (3/3/2022).

Cicitan akun yang memasang foto tokoh kartun Samurai X, Kenshin Himura itu pun viral dan mendapatkan banyak hujatan. Namun, tak lama setelah itu status tersebut hilang.

JANGAN LEWATKAN ARTIKEL MENARIK LAINNYA:
> Logo Halal Gunungan Wayang, Muncul Logo Halal Seperti Lambang Rumah Makan Nasi Padang
> 7 Menu Jagoan Nasi Padang yang Diharamkan
> Rendang Nasi Padang Makanan Terenak Nomor Satu di Dunia, Yakin Mau Diharamkan?
> Restoran Nasi Padang Ada Sejak Zaman Belanda, Kok Baru Sekarang Diharamkan
> Humor Gus Dur: Jauh-Jauh ke Eropa Makannya Rendang Nasi Padang, Kapan Spagetinya?

TONTON VIDEO PILIHAN UNTUK ANDA:

.

Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.

× Image