Napak Tilas Rumah Soekarno-Hatta Bacakan Proklamasi
KURUSETRA -- Salam Sedulur... Tugu Proklamasi yang berlokasi di area Kompleks Taman Proklamasi di Jl. Proklamasi, Jakarta Pusat punya rekam jejak sejarah panjang. Lokasi itu merupakan rumah tinggal Bapak Proklamator sekaligus Presiden pertama Republik Indonesia, Ir. Soekarno, yang ketika itu beralamat di Jl. Pegangsaan Timur No. 56.
Di rumah itu Bung Karno dan Mohammad Hatta memproklamasikan kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945. Pembacaan proklamasi itu meresmikan berdirinya Indonesia.
Sayangnya rumah tersebut tinggal kenangan karena Bung Karno memerintahkan untuk membongkar rumahnya sendiri. Hingga kini sebab dan alasan penggusuran masih misteri.
Untuk mengingat peristiwa pembacaan proklamasi, di lokasi rumah tersebut dibangun Monumen Tugu Proklamasi. Nama jalan pun kini telah diubah dengan nama Jalan Proklamasi.
Tugu ini diresmikan pada 17 Agustus 1972 oleh Menteri Penerangan saat itu, Budiardjo (1968-1973). Di antara yang hadir adalah proklamator dan Wakil Presiden pertama, Mohammad Hatta. Kemudian, pada 17 Agustus 1980, Presiden kedua, Soeharto, meresmikan Monumen Proklamasi.
Selain Tugu Proklamasi, ada dua objek penting lain di sini. Pertama, Tugu Peringatan Satu Tahun Proklamasi yang dibuat pada 1946 untuk memperingati ulang tahun pertama Republik Indonesia. Kedua, Monumen Proklamator Soekarno-Hatta setinggi 4,3 meter yang berbahan perunggu.
BIAYA KUNJUNGAN: Gratis
WAKTU KUNJUNGAN WISATA: pukul 06.00-21.00 WIB.
.
Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita sejarah, humor, hingga sejarah dari KURUSETRA. Anda juga bisa berpartisipasi mengisi konten di KURUSETRA dengan mengirimkan tulisan, foto, infografis, atau pun video. Kirim tulisan Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.