Home > Hikmah

Apa Masih Boleh Makan dan Minum Ketika Sudah Imsak?

Selama ini imsak dijadikan patokan untuk berhenti makan dan minum saat sahur atau melakukan hal-hal lain yang diperbolehkan syariat

Buka Puasa Ramadhan. Buka puasa adalah salah satu waktu mustajab untuk berdoa. Foto: Republika.

KURUSETRA -- Salam Sedulur... Imsak menjadi pengingat umat Islam yang sedang sahur untuk berhenti makan. Tetapi apakah setelah imsak kita masih boleh makan dan minum?

Jarak waktu antara imsak dengan adzan Sholat Subuh sekitar 10 menit. Selama ini imsak dijadikan patokan untuk berhenti makan dan minum saat sahur atau melakukan hal-hal lain yang diperbolehkan syariat sehingga dipercaya sebagai waktu mulainya berpuasa. 

Padahal puasa adalah menahan diri dari makan dan minum dimulai terbitnya fajar, dan masuknya waktu imsak bukan sepuluh atau lima belas menit sebelum waktu shubuh. Dasarnya firman Allah Taala, "Dan makan minumlah hingga terang bagi kalian benang putih dari benang hitam, yaitu fajar." (QS. al-Baqarah: 187)

Baca Juga: Bacaan Doa, Niat, dan Tata Cara Sholat Tarawih

Seperti sabda Rasulullah Nabi shallallahu alaihi wa sallam, "Fajar ada dua macam: [Pertama] fajar diharamkan untuk makan dan dihalalkan untuk shalat (yaitu fajar shodiq, fajar masuknya waktu shubuh) dan [Kedua] fajar yang diharamkan untuk shalat (yaitu shalat shubuh) dan dihalalkan untuk makan (yaitu fajar kadzib, fajar yang muncul sebelum fajar shodiq)." (HR. Al Baihaqi dan Ad Daruquthni. Ibnu Khuzaimah dan Al Hakim mengeluarkan hadits ini dan keduanya menshahihkannya sebagaimana terdapat dalam Bulughul Marom)

Selain itu ada dasar lainnya, Nabi Muhammad shallallahu alaihi wa sallam, "Bilal biasa mengumandangkan adzan di malam hari. Makan dan minumlah sampai kalian mendengar adzan Ibnu Ummi Maktum." (HR. Bukhari dan Muslim)

Baca Juga: 3 Doa Buka Puasa Ramadhan 2024 Sesuai Ajaran Rasulullah dalam Bahasa Arab, Latin, dan Artinya

Dari dalil di atas disebutkan secara tegas dan jelas batas waktu tidak diperbolehkannya makan dan minum bagi orang yang berpuasa adalah ketika masuk waktu adzan Subuh, bukan ketika imsak sebagaimana yang dipahami masyarakat pada umumnya. Wallahualam.

.

Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.

× Image