Home > Humor

Humor Gus Dur: Gara-Gara Gak Boleh ke Diskotik dan Tempat Prostitusi, Banyak Kiai Pilih Poligami

Gus Dur semasa hidup sering disuruh poligami.
KH Abdurrahman Wahid. Gus Dur semasa hidup sering disuruh poligami. Foto: IST
KH Abdurrahman Wahid. Gus Dur semasa hidup sering disuruh poligami. Foto: IST

KURUSETRA -- Salam Sedulur... Bergelar kiai, Gus Dur semasa hidupnya ternyata sering disarankan untuk menikah lagi. Apalagi Gus Dur belum memiliki anak laki-laki karena empat anaknya perempuan.

Karena alasan itu, Gus Dur sering diperkenalkan dengan sejumlah perempuan untuk dinikahi. Namun, Gus Dur memilih kabur saat diminta untuk menikahi "calon" pengantin.

“Karena kalau disebutkan poligami boleh dilakukan asal adil, dan yang menentukan adil tidaknya itu seharusnya adalah sang objek, yaitu si perempuan,” ujar Gus Dur Dalam sebuah kesempatan di peringatan Hari Kartini 2002 di Kota Yogyakarta, Gus Dur mengungkit perihal poligami ini.

Shinta Nuriyah, istri Gus Dur yang hadir di tempat itu hanya mengulum senyum. Gus Dur pun menjelaskan mengapa banyak kiai yang memilih poligami.

“Ya gimana lagi, lha kiai itu datang ke diskotek aja enggak boleh, ke tempat prostitusi apalagi. Ya sudah satu-satunya jalan ya poligami itu!” kata Gus Dur.

BACA BERITA MENARIK LAINNYA:

> Banyak Pria Jakarta Sakit Raja Singa Gara-Gara Wisata "Petik Mangga"

> Humor Gus Dur: Orang Jepang Sombong Mati Kutu di Depan Sopir Taksi

> Rektor ITK Singgung Manusia Gurun, Teringat Humor Gus Dur Tentang Unta Hewan Gurun yang Pendendam

> Kiai Tampar Anggota Banser: Kiai Gak Dijaga Malah Gereja yang Dijaga!

> Kata Siapa Muhammadiyah tidak Punya Habib, KH Ahmad Dahlan Itu Keturunan Rasulullah

> Pak AR Salah Masuk Masjid, Diundang Ceramah Muhammadiyah Malah Jadi Imam Tarawih di Masjid NU

> Humor Gus Dur: Yang Bilang NU dan Muhammadiyah Berjauhan Hanya Cari Perkara, Yang Dipelajari Sama

> Humor Cak Nun: Soal Rokok Muhammadiyah Terbelah Jadi Dua Mahzab

> Humor Ramadhan: Puasa Ikut NU yang Belakangan, Lebaran Ikut Muhammadiyah yang Duluan

> Muhammadiyah Tarawih 11 Rakaat, Pakai Formasi 4-4-3 atau 2-2-2-2-2-1?

.

Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.

× Image