Home > Hikmah

Mau Ikut Gerakan Mengaji Jam 10 Tapi Gak Bawa Alquran, Tenang Ada Alquran Digital Republika

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mangajak umat Islam serentak membaca Alquran hari ini pukul 10.00 WIB.
Alquran Digital Republika. Umat Islam, khususnya warga Jakarta, diajak untuk serentak membaca Alquran hari ini, Rabu (20/4/2022) pukul 10.00 WIB.
Alquran Digital Republika. Umat Islam, khususnya warga Jakarta, diajak untuk serentak membaca Alquran hari ini, Rabu (20/4/2022) pukul 10.00 WIB.

KURUSETRA -- Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan mengajak masyarakat untuk ikut gerakan membaca Alquran serentak hari ini, Rabu (20/4/2022) pukul 10.00 WIB. Gerakan membaca Alquran bisa dilakukan di mana saja, rumah, kantor, atau halte bus. Namun Sedulur yang ingin mendapatkan berkah dalam gerakan ini tapi tidak membawa Alquran dalam bentuk mushaf, tidak perlu khawatir karena masih bisa membaca lewat Alquran Digital Republika.

Di dalam Alquran Digital Republika, Sedulur tidak hanya bisa membaca 114 surah Alquran, tetapi juga bisa membaca berita-berita update dari Republika.co.id. Sedulur bisa mencari surah dan ayat Alquran berikut tafsir per ayat.

BACA JUGA: Hari Ini Gerakan Jakarta Membaca Alquran Serentak Jam 10 Pagi, Bisa di Rumah, Masjid, atau Kantor

Sedulur juga bisa membaca soal sejarah Islam sehingga menambah pengetahuan. Ada juga bahan-bahan khutbah Jumat dan kajian Alquran. Yang paling penting, sedulur tidak perlu men-download aplikasi, cukup klik semua ada dalam genggaman.

Dalam Gerakan Jakarta Cinta Alquran dari Baznas DKI Jakarta ini, Surah Alquran yang dianjurkan untuk dibaca adalah Al-Fatihah dan Ar-Rahman. Seperti penjelasan dari Anies yang mendukung gerakan tersebut.

BACA JUGA: Sempat Tantang Novel Bamukmin Duel, Denny Siregar: Gak Jadi Deh, Gw Males Bulan Puasa Berantem

"Ini adalah sebuah program yang diselenggarakan oleh Baznas (Bazis) dan saya ingin ikut mendukung. Mari kita sama-sama ikut dalam sebuah gerakan yang luar biasa. Baznas (Bazis) telah memberikan tuntunannya, yaitu pada tanggal 20 April pukul 10.00 WIB warga Jakarta diajak untuk bersama-sama membaca Alquran pada waktu yang bersamaan di tempat masing-masing. Bisa di rumah, bisa di halte, bisa di stasiun, bisa di kantor, bisa di taman, bisa di masjid, bisa di mana saja. Adapun ayat yang diusulkan untuk dibaca adalah surah Al-Fatihah dan surah Ar-Rahman, sebagai wujud rasa syukur kita atas segala nikmat yang dianugerahkan kepada kita semua," kata Anies Baswedan dalam rekaman video yang dilihat di instagram @baznasbazisdkijakarta, Selasa (19/4/2022).

Berikut link Surah Al-Fatihah dan Surah Ar-Rahman di Alquran Digital Republika.

BACA JUGA ARTIKEL MENARIK LAINNYA:> Humor Gus Dur: Pastor Lega Dikira Gak Jadi Diterkam Harimau, Ternyata Harimaunya Lagi Baca Doa Makan

> Humor Gus Dur: Perbedaan Muhammadiyah-NU, Muhammadiyah Ajarannya Merujuk ke Rasulullah, NU Ya Sama

> Podcast: Sejak Kapan Tradisi Membeli Baju Baru Lebaran di Indonesia Dimulai?

> Humor Gus Dur: Nasabah Protes Kartu ATM-nya Macet, Ternyata karena Dilaminating Kayak KTP

> Humor NU: Orang Muhammadiyah Ikut Tahlilan Tapi Gak Bawa Pulang Berkat, Diledek Makan di Tempat Saja

> Humor Gus Dur: Anggota DPR Dipanggil Prof, Dikira Profesor Ternyata Provokator

> 3 Ulama Indonesia yang Jadi Imam di Masjidil Haram Mekkah

> Pendeta Saifudin Ibrahim Sebut Gus Dur tidak Pernah Sholat

.

Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.

× Image