Home > Teknologi

Cabir, Virus Pertama Smartphone yang Tersebar Lewat Bluetooth Ditemukan 19 Tahun Lalu, Bikin Baterai HP Cepat Habis

Virus Cabir menyerang ponsel berbasis Symbian seperti Nokia N-Gage dan akan menyebarkan virusnya lewat Bluetooth.

Nokia N-Gage. Salah satu ponsel yang terserang virus Cabir pada 2004 adalah Nokia N-Gage yang berbasis Symbian.

KURUSETRA -- Salam Sedulur...  Virus menjadi musuh tersembunyi yang bisa secara tiba-tiba menyerang sebuah ponsel atau HP. Virus pertama kali menginfeksi ponsel atau HP bernama Cabir pada 2004.

Phone Arena menjelaskan, Cabir bukan malware yang menargetkan perangkat mobile. Namun Cabir adalah yang pertama berhasil mempengaruhi sebuah ponsel.

Malware Cabir menginfeksi ponsel berbasis Symbian seperti Nokia S60, Nokia N-Gage, Nokia 6600 dan Nokia 6630. Saat itu Cabir termasuk berbahaya.

Alasannya karena ketika virus terinstal, di layar HP akan menampilkan pesan 'Caribe'. Yang mengerikan, malware Cabir tersebut akan mencari ponsel lain lewat Bluetooth terdekat untuk menyebarkan virusnya.

Setelah itu dia akan menyebarkan diri dalam bentuk CARIBE.SIS, aplikasi arsip symbian. Virus Cabir akan menguras baterai HP karena memaksa jaringan Bluetooth untuk terus aktif.

Namun saat itu virus Cabir belum mampu merusak ponsel, mencuri informasi, atau sesuatu yang tersimpan di dalamnya. Meski tidak membawa petaka bagi HP, tetapi Cabir ini membuka jalan bagi keberadaan virus lainnya.

Contohnya adalah virus Skulls yang membuat HP tidak bisa bekerja maksimal, sehingga hanya bisa digunakan untuk melakukan panggilan telepon. Di era digital saat ini, serangan virus lebih banyak dan mengerikan. Karena itu salah satu cara agar HP aman dari serangan virus adalah tidak sembarangan menginstal aplikasi modifikasi seperti GB WA (GB WhatsApp).

.

Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.

× Image